foto saat senja di kapal ENTEBE EXPRESS
Suatu kisah di suatu
negeri
Dimana jiwa raga kau
abdi
Perjuangan di titik
nadir yang hampir mati
Tanpa pamrih, kau
tawarkan diri
Menoreh ilmu pada
mereka yang kau didik
Di tapal batas kau
berdiri
Kau kayuh sepedamu yang
kian menjerit seru
Tak pernah kau hitung
Tetes keringat yang
mengucur
Dari tangan dinginmu
Dan wajah senjamu
Tuk negeri yang
membesarkanmu
Terkadang kau terbatuk
– batuk
Melawan kepul asap yang
tak permisi
Demi anak didikmu
Separuh hidupmu telah
kau korbankan
Melawan kebodohan
Tuk jadi panutan menuju
kesuksesan
Pada wajah senjamu yang
kian layu
Senyum dan prestasi
anak didikmu
Adalah kado bagimu
Kebahagiaan ?
Ah, rasanya tak perlu lagi ragu, katamu.